Pemuda Muhammadiyah Kalbar Dukung Dahnil Anzar Jadi Jubir Prabowo-Sandi
Pemuda Muhammadiyah Kalbar Dukung Dahnil Anzar Jadi Jubir Prabowo-Sandi

Portal Bersama – Sekretaris jenderal partai politik pengusung pasangan bakal capres dan cawapres Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, menunjuk Ketua Umum PP Pemuda Muhammadiyah Dahnil Anzar Simanjuntak sebagai koordinator jurubicara.
Diberitakan Kantor Berita RMOLKalbar, perwakilan dari Pemuda Muhammadiyah Kalbar Eka Indah Raharjo menyatakan apresiasi positif terhadap sikap Dahnil selaku Ketua Umum PP Pemuda Muhammadiyah, yang menerima tawaran menjadi koordinator timses Prabowo-Sandi.
“Saya mewakili Pemuda Muhammadiyah Kalbar mendukung sepenuhnya sikap dan keputusan tersebut, karena ini merupakan amanah yang sangat besar dan harus kita laksanakan sampai ke tingkat ranting di daerah masing-masing,” kata Eka, Kamis (20/9).
Eka menambahkan, pihaknya akan selalu siap berjuang bersama-sama untuk mensukseskan dan mengantarkan Prabowo-Sandi menjadi Presiden dan Wakil Presiden RI.
Anda sedang membaca Pemuda Muhammadiyah Kalbar Dukung Dahnil Anzar Jadi Jubir Prabowo-Sandi
Lebih lengkap baca sumber http://bitly.com/2Nrvd0K
Posting Komentar untuk "Pemuda Muhammadiyah Kalbar Dukung Dahnil Anzar Jadi Jubir Prabowo-Sandi"