Lagi, Sulawesi Diguncang Gempa 5,6 SR
Lagi, Sulawesi Diguncang Gempa 5,6 SR

GELORA.CO – Warga berlarian ke luar pusat-pusat pertokoan di Manado, Sulawesi Utara (Sulut) ketika gempa bumi 5,6 SR mengguncang. Sebagian yang lain langsung menuju tempat parkir, dan ke tempat yang lebih aman.
Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mencatat terjadinya gempa bumi di Sulawesi Utara berkekuatan 5,6 SR, namun tak berpotensi tsunami.
Peristiwa gempa di Sulut kali ini terjadi pada pukul 12:34 waktu setempat (11:34 WIB), Minggu (13/10/2018), 38 KM tenggara Bitung, pada kedalaman 97 KM.
Menurut BMKG, dalam info berkelanjutan di akun Twitter mereka, guncangan dirasakan di beberapa wilayah di Bitung, Tondano, Airmadidi, dan Manado.
Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB, Sutopo Purwo Nugroho membenarkan telah terjadi gempa dengan durasi 5 detik di Bitung, Sulawesi Utara.
“Gempa Bumi dengan paramater Kekuatan Mag: 5.6 SR di kedalaman 97 KM, terjadi di Bitung, Sulut,” ujar Sutopo dalam rilisnya, Jakarta, Sabtu (13/10/2018).
Menurut keterngan rilis itu, gempa tersebut tidak berpontensi sunami sehingga warga sekitar tidak perlu panik.
“Gempa dirasakan sedang selama 5 detik, masyarakat tidak panik, gempa tidak berpotensi tsunami,” paparnya.
Anda sedang membaca Lagi, Sulawesi Diguncang Gempa 5,6 SR
Lebih lengkap baca sumber http://bitly.com/2QQf0iZ
Posting Komentar untuk "Lagi, Sulawesi Diguncang Gempa 5,6 SR"