Prabowo Kembali Didoakan Ulama Jadi Presiden
Prabowo Kembali Didoakan Ulama Jadi Presiden

GELORA.CO – Calon presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto didoakan ulama untuk menjadi Presiden RI.
Doa itu disampaikan pengasuh Pondok Pesantren Al Quran Abdullah Syafi’ie As-Syafi’iyah, Pulo Air, Kabupaten Sukabumi, KH Abdul Rasyid bin Abdullah Syafii kepada awak media, Minggu (7/10).
Prabowo sendiri memenuhi undangan haul pondok pesantren Al Quran Abdullah Syafi’ie As-Syafi’iyah.
Prabowo hadir dengan mengenakan safari warna krem dipadu sorban dan berkopiah.
“Saya mengenal beliau (Prabowo) sejak diundang di Cijantung, saat itu beliau masih menjabat sebagai Komandan Kopassus. Saya juga sempat beberapa kali ke Hambalang, apalagi saat Ijtima Ulama 1 dan 2. Hasil Ijtima Ulama jelas mendukung Pak Prabowo,” demikian KH Abdul Rasyid bin Abdullah Syafii seperti dilansir Kantor Berita RMOLJabar. [rmol]
Anda sedang membaca Prabowo Kembali Didoakan Ulama Jadi Presiden
Lebih lengkap baca sumber http://bitly.com/2CuxUJ4
Posting Komentar untuk "Prabowo Kembali Didoakan Ulama Jadi Presiden"