Terduga Pembunuh Jamal Khashoggi Tewas Misterius dalam Kecelakaan di Riyadh

Terduga Pembunuh Jamal Khashoggi Tewas Misterius dalam Kecelakaan di Riyadh

[PORTAL-ISLAM.ID] Salah seorang yang diduga terlibat membunuh jurnalis Jamal Khashoggi tewas dalam kecelakaan mobil yang ganjil di Riyadh, Arab Saudi, Kamis (18/10/2018).Mashal Saad al-Bostani tewas dalam kecelakaan mobil beberapa hari setelah kembali dari Turki. Menurut surat kabar Turki, Yeni Safak, al-Bostani merupakan anggota pasukan angkatan udara Kerajaan Arab Saudi berpangkat letnan. Al-Bostani tewas saat berusia masih muda, 31 tahun.

Tidak ada penjelasan rinci tentang kecelakaan lalu lintas yang menewaskan al-Bostani di Riyadh dan perannya dalam pembunuhan Jamal Khashoggi.

Beberapa saat setelah Kematian al-Bostani, kolumnis harian Turki, Hürriyet, Abdulkadir Selvi mengatakan, konsuler Arab Saudi di Istanbul Mohammad al-Otaibi bisa menjadi target berikutnya karena Putra Mahkota Mohammad bin Salman akan melakukan apapun untuk menyingkirkan bukti.


Anda sedang membaca Terduga Pembunuh Jamal Khashoggi Tewas Misterius dalam Kecelakaan di Riyadh
Lebih lengkap baca sumber http://bitly.com/2ynRh2P

Posting Komentar untuk "Terduga Pembunuh Jamal Khashoggi Tewas Misterius dalam Kecelakaan di Riyadh"