Termakan Omongan, Anak Gadis Emak-emak yang Alergi Polisi Malah Pacaran dengan Polisi
GELORA.CO - RA Azizah alias Icha Atazen menyampaikan klarifikasi terkait videonya yang viral saat menyampaikan bahwa dirinya 'alergi polisi'.
Icha, yang dikenal sebagai selebgram di Palembang, mengatakan bahwa apa yang disampaikannya dalam video yang direkam tahun 2017 itu adalah bentuk candaannya kepada putrinya yang saat itu masih duduk di bangku kelas 1 SMA.
"Mulut netizen itu paling kejam. Perlu kalian tahu, itu hanya candaan saya emak-emak kepada anak gadis saya. Waktu itu anak gadis saya masih dekil, baru habis ospek," katanya melalui video di Instagram, Selasa (7/9/2021).
Namun, Icha tak memungkiri bahwa dirinya termakan omongan, saat mengatakan bahwa dirinya tidak akan membiarkan anak gadisnya dekat dengan polisi.
Kenyataannya, hanya berselang tiga bulan dari video tersebut, putrinya yang berada di dalam mobil itu justru berpacaran dengan polisi.
"Ya, termakan omongan saya," kata Icha.
Dalam videonya yang viral, Icha bilang dirinya tak suka pada polisi karena sering ditilang padahal ia merasa tidak salah apa-apa.
"Saya sampai berapa kali ditilang, masak polisi nilang saya waktu saya lagi selfie di jalan, kan aneh. Katanya mama melewati peraturan garis-garis," katanya.
Tak hanya benci, Icha juga mengaku alergi pada polisi dan tidak akan setuju kalau anaknya dekat dengan polisi atau sejenisnya.
"Saya pokoknya alergi sekali sama polisi dan anak saya tidak boleh ada yang dekat sama polisi, akpol, pokoknya sejenisnya tidak boleh, lebih baik anak saya dinikahkan sama pengusaha saja," sambungnya.
Setelah video itu viral, Icha menyampaikan permintaan maaf ke publik meskipun ia sendiri tidak bermaksud menyampaikan ujaran kebencian.
Icha pun menyampaikan pesan kepada warganet yang menghujatnya yang membuat dirinya tertekan.
"Dan untuk netizen yang MAHA SEMPURNA DAN SUKA MENGHAKIMI ORANG seolah kalian manusia sempurna dan tidak pernah melakukan kehilafan apapun dalam hidup ini sehingga kalian komentar sesuka kalian menghina dan menghakimi saya dan kalian bukan cuma melakukan itu kepada saya tapi kalian juga hal yang sama kepada ANAK dan SAUDARA saya melalui Akun isntagram mereka. Saya MENDOAKAN semoga kesalahan dan kehilafan kalian yang pernah kalian lakukan di masa lalu saat ini sedang di tutupi Allah tidak di ketahui orang juga sehingga kalian tidak merasakan apa yang saya rasakan karena kalau Allah berkendak Aib atau kesalahan kamu bisa saja terbuka kapan saja dan dimana saja dan kalian Akan tau bagaimana rasanya di posisi hati dan perasaan saya sekarang dengan membaca KOMENTAR dan mendapatkan TEROR dari kalian yang MERASA MANUSIA PALING SEMPURNA," tulisnya. [indozone]
Posting Komentar untuk "Termakan Omongan, Anak Gadis Emak-emak yang Alergi Polisi Malah Pacaran dengan Polisi"