Cerita Anang Hermansyah Sebelum ke Potlot, Kerap Tidur di Masjid Lantaran Tak Punya Rumah



GELORA.CO - Anang Hermansyah dikenal dengan musisi sekaligus produser yang kerap menghasilkan lagu hits. Namun, bila menelisik napak tilasnya, ternyata suami Ashanty ini sempat memiliki masa sulit usai menginjakan kakinya di Ibukota. Bahkan Anang Hermansyah megaku kerap tidur di masjid lantaran tak memiliki tempat tinggal.

Anang Hermansyah menjadi salah satu musisi sukses jebolan Jalan Potlot, markas grup band Slank . Sebelum namanya dikenal luas, Anang Hermansyah ternyata memiliki masa sulit diawal meniti karier bermusiknya. Bahkan ia tidak memiliki tempat tinggal di Jakarta. Pria asal Jember, Jawa Timur ini mengaku nekat merantau demi mengejar impian menjadi musisi.

Uniknya, Anang mengaku rutin mengunjungi Jakarta meski tengah menyenyam pendidikan S1-nya di Bandung. Kala itu, Anang mengaku hanya ingin melihat suasana Jakarta dalam menjalani roda kehidupan. Saking penasarannya dengan kehidupan di Jakarta, bapak empat anak itu mengaku kerap mengunjungi Ibukota setiap akhir pekan meski tidak memiliki keperluan apapun.

"Saya kuliah di Universitas Islam Bandung, saya ngambil ekonomi. Tapi kerjaan stiap minggunya berangkat ke Jakarta. Naik bus ke Jakarta kan dekat Bandung-Jakrta. Ngeliat Jakarta kayak apa, tidur di masjid besok pagi pulang. Berangkat ke Jakatrta cuma kayak pelancong biasa aja minggu besok berangkat lagi," kata Anang Hermansyah dikutip dari YouTube Abdel Achrian, Minggu (5/9/2021).

Seiring berjalannya waktu, langkah Anang akhirnya sampai ke Jalan Potlot. Tempat tersebut memang terkenal dengan kumpulan para musisi dari berbagai daerah. Lantas Anang Hermansyah menjadi bagian dari Potlot usai diberi tempat tinggal oleh ibunda Bimbing, pendiri band Slank. Menurut Anang, Bunda Ifet kerap iba lantaran melihatnya tak memiliki tempat tinggal di Jakarta.

"Jadi Potlot itulah yang menempa, karena aku terus terang bukan orang Potlot, bukan keluarga dari Mas Bimbim tapi aku dikasih temapat waktu itu tidur disitu. Jadi aku bukan siapa-siapanya, cuma memang Bunda Ifet waktu itu nggak tahu menaruh apa, ternyata Bunda Ifet ada keturunan Jember," katanya lagi.

Sejak itu Anang Hermansyah memulai langkahnya untuk menjadi musisi bersama grup bandnya Kidnap Katrina. Seperti diketahui, Potlot merupakan tempat yang banyak menghasilkan musisi ternama Indonesia seperti Ari Lasso, Ahmad Dhani, Slank, Ungu, The Flowers, dan masih banyak lagi.

"Mungkin disitu Bunda Ifet 'Ya udahlah Anang disini aja'. Akhirnya dapat tempat tidur dibelakang, punya kamar kecil disitu, akhirnya saya jadi orang Potlot. Disitulah saya menempa cita-cita saya ingin sampai. Karena aku terus terang dari Jember berangkat bisanya cuma musik, nggak kepengen cita-cita yang lain, berani meninggalkan desa dan orangtua cuma gara-gara cita-cita ingin jadi musisi," ujar Anang Hermansyah.[sindonews]

Posting Komentar untuk "Cerita Anang Hermansyah Sebelum ke Potlot, Kerap Tidur di Masjid Lantaran Tak Punya Rumah"