PKS Akan Usung Tina Talisa di Pilkada Bandung
Partai Keadilan Sejahtera (PKS) berencana mengusung Oded Muhammad Danial dan Yudi Widiana Adia sebagai calon Walikota Bandung. "Nama keduanya sudah diajukan ke DPP PKS," kata Sekretaris Umum PKS Kota Bandung Teddy Rusmawan, Senin 11 Maret 2013.
Adapun untuk kandidat Wakil Walikota, PKS sedang mempertimbangkan sedikitnya ada 5 nama. "Ada Tina Talisa, Ridwan Kamil, Edi Siswadi, Farhan, dan Ayi Vivananda," kata Teddy.
Pendaftaran calon walikota Bandung sendiri sudah dibuka Komisi Pemilihan Umum Kota Bandung pada hari ini, Senin, 11 Maret hingga 17 Maret 2013. Di hari pertama ini, pendaftar yang mengambil formulir masih sepi.
"Siang ini yang mendaftar baru pasangan calon independen Wawan Dewanta-HM Sayogo. Kabarnya nanti mulai 14 Maret baru ramai yang daftar," kata Ketua KPU Kota Bandung Apipudin.
Saat mendaftar, calon Walikota Bandung dan wakilnya ini harus sudah menyerahkan lampiran dukungan partai politik dan syarat suara dukungan untuk calon independen.
Meski belum mendaftar, sejauh ini nama-nama calon yang beredar cukup banyak. Dari jalur independen saja tercatat ada 4 calon pasangan.
Sedangkan dari partai politik, dilihat dari spanduk atau baliho di pinggir jalan, diperkirakan Ketua DPRD Kota Bandung Erwan Setiawan (Partai Demokrat), dan Wakil Walikota Bandung Ayi Vivananda (PDIP) akan mencalonkan diri.
Berdasarkan informasi yang dihimpun Tempo, kalangan elit politik masih melakukan pendekatan antar partai sehingga belum bisa menetapkan koalisi serta calon Walikota dan wakilnya.
Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Bandung akan digelar pada 23 Juni 2013 mendatang. Jika terjadi dua putaran pemilihan, pemungutan suara dilakukan lagi pada 24 Agustus 2013.[tempo.co/www.bringislam.web.id]
Adapun untuk kandidat Wakil Walikota, PKS sedang mempertimbangkan sedikitnya ada 5 nama. "Ada Tina Talisa, Ridwan Kamil, Edi Siswadi, Farhan, dan Ayi Vivananda," kata Teddy.
Pendaftaran calon walikota Bandung sendiri sudah dibuka Komisi Pemilihan Umum Kota Bandung pada hari ini, Senin, 11 Maret hingga 17 Maret 2013. Di hari pertama ini, pendaftar yang mengambil formulir masih sepi.
"Siang ini yang mendaftar baru pasangan calon independen Wawan Dewanta-HM Sayogo. Kabarnya nanti mulai 14 Maret baru ramai yang daftar," kata Ketua KPU Kota Bandung Apipudin.
Saat mendaftar, calon Walikota Bandung dan wakilnya ini harus sudah menyerahkan lampiran dukungan partai politik dan syarat suara dukungan untuk calon independen.
Meski belum mendaftar, sejauh ini nama-nama calon yang beredar cukup banyak. Dari jalur independen saja tercatat ada 4 calon pasangan.
Sedangkan dari partai politik, dilihat dari spanduk atau baliho di pinggir jalan, diperkirakan Ketua DPRD Kota Bandung Erwan Setiawan (Partai Demokrat), dan Wakil Walikota Bandung Ayi Vivananda (PDIP) akan mencalonkan diri.
Berdasarkan informasi yang dihimpun Tempo, kalangan elit politik masih melakukan pendekatan antar partai sehingga belum bisa menetapkan koalisi serta calon Walikota dan wakilnya.
Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Bandung akan digelar pada 23 Juni 2013 mendatang. Jika terjadi dua putaran pemilihan, pemungutan suara dilakukan lagi pada 24 Agustus 2013.[tempo.co/www.bringislam.web.id]
Posting Komentar untuk "PKS Akan Usung Tina Talisa di Pilkada Bandung"