Amerika Danai Partai Politik dan LSM Mesir untuk ‘Demokrasi’ sesuai Keinginan AS

Informasi yang diperoleh dari Freedom of Information Act, wawancara, dan
catatan publik , mengungkapkan Washington melakukan intervensi atas
nama “bantuan demokrasi”. Bantuan ini telah melanggar hukum Mesir, yang melarang adanya pendanaan politik dari pihak asing.
Ini
juga melanggar peraturan pemerintah AS yang melarang penggunaan uang
pembayar pajak dari rakyat AS untuk mendanai politisi asing, atau
kegiatan subversif keuangan yang menargetkan pemerintah yang terpilih
secara demokratis.
Program
bantuan Demokrasi dari Washington untuk Timur Tengah disaring melalui
Departemen Luar Negeri dengan menggunakan Ratusan juta dolar pembayar
pajak yang disalurkan melalui Biro Demokrasi, Hak Asasi Manusia dan
Tenaga Kerja (DRL), The Middle East Partnership Initiative (MEPI), USAID
yang berbasis di Washington, dan organisasi semi-pemerintah National
Endowment for Democracy (NED).
Pada
gilirannya, kelompok-kelompok ini memutar uang kepada organisasi lain
seperti International Republican Institute, National Democratic
Institute (NDI), dan Freedom House, antara lain.
Dokumen federal menunjukkan kelompok-kelompok inilah yang telah
mengirim dana ke organisasi organisasi tertentu di Mesir, sebagian besar
dijalankan oleh anggota senior partai politik anti-Mursi dan para
aktivis LSM.
USAID
mengelola sekitar $ 1.4 milyar per tahun di Timur Tengah, dengan hampir
$ 390M ditujukan untuk promosi demokrasi, menurut Proyek yang berbasis
di Washington pada Timur Tengah untuk Demokrasi (POMED).
Pemerintah
AS tidak menerbitkan angka pengeluaran untuk setiap negara , tapi
Stephen McInerney, direktur eksekutif POMED, perkirakan bahwa
Washington menghabiskan sekitar $ 65 juta pada tahun 2011 dan $ 25 juta
pada tahun 2012. Ia mengatakan ia mengharapkan jumlah yang sama dikeluarkan di tahun ini. (aljazeera/KH/www.bringislam.web.id]
Posting Komentar untuk "Amerika Danai Partai Politik dan LSM Mesir untuk ‘Demokrasi’ sesuai Keinginan AS "