Ratusan Ribu Korban Gempa NTB Belum Punya Tempat Tinggal

Ratusan Ribu Korban Gempa NTB Belum Punya Tempat Tinggal

Opini Bangsa – Kalangan wakil rakyat kembali mendesak Presiden Joko Widodo untuk segera memenuhi janji dana pengganti perbaikan hunian korban gempa bumi di Lombok, Nusa Tenggara Barat.

Desakan itu salah satunya muncul dari Wakil Ketua DPR, Fahri Hamzah yang menyebut masih banyak korban gempa yang tidak jelas tempat tinggalnya.

“Dari NTB kabar sedihnya adalah masyarakat ratusan ribu itu, belum punya rumah belum punya tempat tinggal,” ujar Fahri di Gedung Nusantar III, Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (15/10).

Bukan hanya korban saja yang tidak jelas, kata Fahri, pemerintah daerah pun dibuat pusing dengan ketidakjelasan nasib warganya yang masih tinggal di lapangan pasca gempa.

“Itu yang membuat Pemda di sana juga makin gelisah karena tidak mengerti bagaimana caranya mengatasi ketiadaan tempat tinggal dari warga,” jelasnya.

Fahri menduga janji nominal Rp 50 juta untuk membantu korban yang rumahnya rusak berat, tidak lebih dari sebuah salah ucap.

“Sepertinya Pak Jokowi itu salah ngomong kemarin waktu menjanjikan Rp 50 juta itu, ternyata tidak ada kemampuan,” tukasnya.
[opini-bangsa.com / rmol]


Anda sedang membaca Ratusan Ribu Korban Gempa NTB Belum Punya Tempat Tinggal
Lebih lengkap baca sumber http://bitly.com/2PA7b0i

Posting Komentar untuk "Ratusan Ribu Korban Gempa NTB Belum Punya Tempat Tinggal"